Detail Berita

Informasi lengkap seputar berita dan kegiatan Prodi IAT

Serba Serbi

Prodi IAT FUAD IAIN Langsa Gelar Seminar dan Pelatihan Tafsir Alquran

15 November 2022
405 views
1 menit baca
Bagikan:
Prodi IAT FUAD IAIN Langsa Gelar Seminar dan Pelatihan Tafsir Alquran

Prodi IAT FUAD IAIN Langsa Gelar Seminar dan Pelatihan Tafsir Alquran

Program Studi (Prodi) Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir (IAT) Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah (FUAD) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Langsa, Kamis (3/11/2022) menggelar seminar dan pelatihan Tahsin Al-Qur’an yang berlangsung di aula barat kampus setempat.

Sekretaris Prodi Hj. Cut Fauziah, MTH mengatakan, pelatihan ini diikuti seratus peserta baik dari kalangan mahasiswa maupun masyarakat umum.

Dijelaskannya, kegiatan ini sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam memahami isi kandungan Al-Qur’an. Selain itu, seminar tersebut juga memberikan tips untuk mudah membaca dan menghafal Al-Qur’an.

Sementara itu, Dekan FUAD IAIN Langsa Dr. Muhammad Nasir, MA mengapresiasi kreatifitas prdi IAT tersebut. Menurutnya, semakin banyak dan massif kegiatan ilmiah diharapkan dapat meningkatkan soft skill mahasiswa. “Sehingga alumni yang lulus nantinya akan berkualitas tinggi, apalagi masyarakat saat ini sangat memerlukannya untuk membangun lembaga Tahfidz yang sedang berkembang pesat,” imbuhnya.

“Tidak boleh ada satu pekan berlalu tanpa diskusi ilmiah,’tambahnya lagi.

Seminar tersebut menghadirkan sejumlah narasumber, diantaranya Musbashirullah, Lc,MA beserta Tim Tahsin IKAT Aceh dari Banda Aceh, Fadhil Ramadhan, S.Ag dari Kota Langsa, Cut Fauziah, Lc. M.TH dosen dari prodi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir IAIN Langsa.

Berita Terkait

Lihat Semua →